3 Aplikasi Android yang Ternyata Sudah Dibeli Microsoft!

3 Aplikasi Android yang Ternyata Sudah Dibeli Microsoft!

Bukan rahasia jika Microsoft diam-diam mengalahkan Android dan iOS dari berbagai aspek. Hal ini dikarenakan Microsoft pun tak mau kalah saing dengan Android dan iOS yang lebih dulu ada di pasar gadget sedangkan Microsoft baru ikut bergabung.

Jika sebelumnya terlihat banyak aplikasi Microsoft yang lalu-lalang di Google Play Store atau Apple Store, rupanya Microsoft pun sempat membuat gebrakan dengan membeli banyak aplikasi yang lebih dulu populer di Android dan iOS.

Tentu saja, alasan Microsoft untuk melakukan langkah ini adalah agar mempunyai banyak layanan di berbagai platform yang tentu saja kembali kepada keuntungan untuk Microsoft. Jika kamu belum tahu, ini tiga aplikasi milik Android yang rupanya sudah dibeli oleh Microsoft

Acompli


Acompli

Aplikasi push email yang dulunya hanya ada di Android dan iOS ini memang sempat dikabarkan akan dibeli Microsoft. Setelah itu, rupanya Microsoft serius dengan ucapannya.Acompli dibeli Microsoft dengan banderol US$ 200 juta. Acompli tidak lain untuk diubah oleh Microsoft menjadi Microsoft Outlook yang sempat dianggap gagal. Acompli dikabarkan akan bisa terintegrasi dengan berbagai layanan Microsoft seperti Office atau OneDrive.

Sunrise


Sunrise Calendar

Selain aplikasi email, Microsoft pun membeli aplikasi Android dengan harga hampir US$700 juta untuk aplikasi kalender. Banyak spekulasi soal Sunrise ini, apakah akan dijadikan Microsoft Calendar yang bisa dinikmati di Android atau iOS, atau justru akan diubah menjadi kalender resmi milik Microsoft untuk Windows dan Windows Phone.

Namun, Sunrise yang dibeli oleh Microsoft memang menjadi kejutan, karena Sunrise merupakan aplikasi yang juga dimiliki oleh banyak pengguna Android dan iOS karena efektivitas dari fitur-fitur kalender tersebut.

Wunderlist


Wunderlist

Microsoft memang gencar membeli produk-produk populer Android dan iOS, seperti Wunderlist. Aplikasi to-do list ini memang memiliki fitur yang berkualitas sehingga menjadi pilihan banyak pengguna Android dan iOS. Dibeli dengan harga sekitar US$100 juta tentu akan membuat Microsoft juga mengubah Wunderlist ini menjadi “Microsoft things” seperti Microsoft Calendar.

Demikian tiga aplikasi Android yang ternyata sudah dibeli oleh Microsoft. Persaingan di pasar teknologi memang membuat Microsoft harus berpikir taktis agar tidak kalah saing dengan Android dan iOS. Bahkan, aplikasi yang dibeli oleh Microsoft ini pula merupakan aplikasi populer di masing-masing platform yang nantinyaakan bisa cross platform layaknya aplikasi Microsoft sebelumnya.

Dan ironisnya, ketiga aplikasi tersebut tidak ada di Bursa Windows Phone yang notabenenya sistem operasi mobili milik Microsoft sendiri. Pfffft.

Penulis yang nyambi jadi buruh pabrik. Suka teknologi, suka hape, suka uang, suka nabung, suka kamu. Muda, tamfan, dan varokah :v

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

1 komentar:

komentar
April 9, 2024 at 2:47 AM delete

Microsoft memang The best banyak software dan programnya digunakan secara gratis .

Reply
avatar